5 Cara Memeriksa Kecepatan Loading Blog/ Website

5 Cara Memeriksa Kecepatan Loading Blog/ Website - Saat kita membahas tentang SEO, maka salah satu topik yang sering dibahas adalah tentang kecepatan loading blog. Kali ini, saya akan sedikit memberi informasi tentang cara memeriksa kecepatan loading blog/ website kita. Tujuannya adalah supaya kita bisa mengevaluasi blog kita serta bisa membuat loading blog kita semakin cepat.

Sebelumnya, aspek kecepatan loading ini bukanlah prioritas utama kita meski beberapa survei mengatakan bahwa blog/ website yang cepat dapat meningkatkan tingkat kunjungan lebih dari 60%, tapi tetap saja, yang paling penting adalah konten anda.

Sekarang, mari kita masuk ke bahasan utama kita. Inilah beberapa cara untuk memeriksa kecepatan loading blog/ website.

1. Google Pagespeed Insights

Cara pertama adalah dengan memanfaatkan alat yang dikembangkan oleh Google. Nama alatnya adalah Google Pagespeed Insights. Alat ini cukup akurat untuk mengukur kecepatan loading blog/ website kita.

Alat ini mengukur kecepatan loading kita dalam desktop (komputer) serta tampilan mobile (smartphone). Dengan begitu kita bisa tahu bagaimana performa blog kita di dua device yang umum digunakan untuk mengakses informasi tersebut.

Penilaian dari Google Pagespeed Insights ini ditampilkan dengan angka dari 0 sampai 100. Tapi, tolong jangan habiskan waktu kalian untuk mengejar score 100, khususnya kalau kalian ingin bermain dengan AdSense.

Cukup kejar score 90-an saja itu sudah cukup. Perlu diketahui bahwa blog saya sendiri pun belum lulus dari Google Pagespeed Insights ini. Blog ini masih punya beberapa PR (baca: pekerjaan rumah, bukan pagerank).

Kalau kalian ingin menggunakan alat ini, silahkan anda klik link berikut:
https://developers.google.com/speed/pagespeed/insights/

2. Think with Google

Cara kedua membuat dengan memanfaatkan alat bernama Think with Google dari Google. Alat ini akan memperlihatkan performa loading blog/ website anda menggunakan koneksi 3G serta memperlihatkan bagaimana hasilnya.

Skor yang diberikan berupa jumlah detik yang diperlukan pengguna dengan koneksi 3G saat mengakses blog/ website anda. Alat ini juga memperlihatkan rekomendasi waktu yang sesuai dengan tiap-tiap industri online.

Kelebihan dari alat ini adalah sangat ringan dan cepat serta mudah digunakan. Saya yakin, bahkan awam pun bisa memahami hasil dari pengujian menggunakan alat ini. Jika kalian ingin menggunakan alat ini, silahakan klik link berikut:
https://testmysite.thinkwithgoogle.com/

3. Lighthouse Audit

Jika kawan adalah pengguna browser Google Chrome versi desktop, maka tidak ada salahnya anda memanfaatkan fitur Lighthouse Audit dari Google. Beberapa aspek yang diaudit oleh alat ini cukup banyak dan rinci.

Menurut saya sendiri, penilaian dari alat ini cukup kredibel dan sangat layak dijadikan acuan untuk perbaikan performa loading blog kita. Meskipun, jujur sampai sekarang blog ini punya banyak PR dari alat ini.

Jika anda ingin menggunakan Lighthouse Audit ini, yang perlu anda lakukan adalah sebagai berikut:
  1. Buka website atau blog anda.
  2. Klik kanan dan pilih opsi Inspect Element.
  3. Pilih menu Audits.
  4. Tekan menu Run Audit.

4. GTMetrix

Salah satu alat yang banyak digunakan dan dipercaya oleh banyak blogger dan web developer untuk memeriksa loading blog mereka adalah alat GTMetrix ini.

Penilaian dari alat ini berasal dari PageSpeed serta YSlow. Anda juga akan diperlihatkan masalah-masalah yang timbul dari hasil analisa serta ditawarkan solusi-solusi yang bisa anda ambil untuk menyelesaikan masalah loading blog/ website anda.

Sampai sekarang, kredibilitas dan akurasi dari alat ini masih jadi perbincangan, tapi saya pribadi masih merekomendasikan anda untuk mencobanya.

Jika anda mau mencoba alat ini, silahkan anda klik link berikut:
https://gtmetrix.com/

5. Pingdom

Mungkin sedikit blogger, khususnya yang dari Indonesia, yang menggunakan alat ini untuk memeriksa performa loading blog/ website mereka, tapi menurut saya alat yang satu ini cukup bagus untuk dicoba. Alat dengan nama Pingdom ini bisa kita manfaatkan untuk menganalisa performa blog kita di berbagai server di seluruh dunia. Selain itu, alat ini juga memberikan informasi rinci tentang hal-hal yang mempengaruhi loading blog/ website kita.

Jika anda ingin menggunakan alat ini, silahkan klik link berikut ini:
https://tools.pingdom.com/

Sebenarnya ada beberapa tools lain yang ingin saya share. Untuk saat ini, saya cukupkan sampai disini. Silahkan anda gunakan kelima alat tersebut untuk mengevaluasi kecepatan loading blog/ website anda.

Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mengevaluasi. Dan, tolong beritahu saya, seberapa gereget kecepatan blog/ website-mu setelah dicek menggunakan salah satu alat diatas? Share ya di kolom komentar.
Nisfa Nurfadilah Rachmaniar
Halo, saya Nisfa. Saya adalah pengelola dari Ninura, sebuah online shop yang sekaligus media informasi dan hiburan melalui beberapa anak situsnya. Salam kenal, dan semoga betah di Ninura.

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter